Whitney Houston Meninggal Dunia



Pemberitaan yang beredar menyebutkan, bahwa pada malam sebelum meninggal, Whitney Houston ternyata masih sempat melakukan pesta. Kabar ini disampaikan oleh salah satu staf hotel Beverly Hilton kepada TMZ, Minggu (12/2/2012). Menurutnya, pelantun 'Saving All My Live For You' itu sempat "berpesta besar-besaran" dengan sekelompok teman-temannya.

Adapun seorang saksi mata menggambarkan suasana hotel yang tampak kacau usai Whitney dinyatakan meninggal.

Tamu hotel tersebut tinggal satu lantai dengan kamar Whitney menginap. Saat tim paramedis datang, lantai empat hotel tersebut sempat ditutup.

Ia mengaku mendengar suara-suara kepanikan dari kerabat Whitney saat petugas paramedis berusaha menyelamatkan nyawa sang penyanyi. Menurut laporan LA Times, Minggu (12/2/2012) pelantun 'How Will I Know' itu sempat diberikan bantuan pernapasan selama 20 menit.

Tamu hotel yang tak mau disebutkan namanya itu juga melihat melihat penyanyi Dionne Warwick. Suasana di lantai kamar Whitney sangat sepi. Pihak keamanan memasang garis polisi di sekitar area kamar Whitney.

Setelah penyanyi Whitney Houston meninggal dunia satu hari menjelang ajang penghargaan bagi musisi, Grammy Awards 2012. Produser Grammy pun mengubah susunan acara untuk penghormatan kepada Whitney.

Produser eksekutif Grammy Awards Ken Ehrlich akan menggelar tribute untuk Whitney Houston. Beberapa musisi dikabarkan sudah bersedia untuk melakukan tribute bagi penyanyi yang telah memenangkan 6 penghargaan Grammy Awards itu.

"Aku telah meminta Jennifer Hudson untuk datang dan saat ini kami sedang membicarakan apa yang bisa dia lakukan," ujarnya seperti dilansir CNN, Minggu (12/2/2012).

Adapun hal yang tidak luput dari berita seputar meninggalnya Whitney Houston adalah kenangan ketika dia melakukan penampilan yang terakhirnya, yaitu pada ajang Gala And Salute To Industry Icons Pre-GRAMMY 2011. Berikut adalah salah satu foto kenangan penampilan terakhir Whitney Houston tersebut.


0 Response to "Whitney Houston Meninggal Dunia"

Posting Komentar